Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tips & Triks - Belajar MongoDB bagi Pemula Cara Install dan Mangaktifkan

Sahabat semua penulis ucapkan, "Selamat Tahun Baru 2022, Semoga Tetap Sehat dan Selalu Semangat untuk Belajar". Pada tips & triks hari ini tentang Cara Instalasi dan Mengaktifkan  Database MongoDB" untuk saat ini banyak digunakan oleh developer-developer software, sebelumnya tips & triks Cara Install Database PostgreSQL dengan aplikasi Laragon yang bertujuan untuk mempermudah pembelajaran bagi pemula. Bagi sahabat yang tidak menginstall melalui aplikasi Laragon, database MongoDB dapat didownload pada url disini, dengan halaman website, sbb:
         
selanjutnya diklik MongoDB Community Server (bila menggunakan secara online download versi Atlas), kemudian akan tampil halaman website untuk download, sbb:
          
selanjutnya diklik untuk mendownload MongoDB Community Server.

Apa itu MongoDB ?
MongoDB merupakan sebuah database dengan menerapkan sistem berorentasi dokumen serta lintas platform sistem operasi (dapat dioperasikan pada sistem operasi yg berbeda), jenis database ini populer disebut NoSQL. MongoDB tidak menerapkan struktur berbasis relasional seperti DBMS(Database Management System) yang mana tabel-tabelnya saling berelasi yang mendukung JSON(JavaScript Object Notation) sedangkan pada database MongoDB menerapkan dengan format BSON(Binary JSON). Rilis dari GNU Affero General Public License dan License Apache, MongoDB adalah perangkat lunak bebas dan sumber terbuka. Langkah-langkah instalasi database MongoDB melalui aplikasi Laragon.
BAGIAN SATU: Instalasi Database MongoDB, dan langkah kerjanya, sbb:
Langkah-1. Aktifkan aplikasi laragon, selanjutnya klik Menu atau klik kanan mouse ditempat yang kosong kemudian akan tampil menu popup (menu gantung) seperti gambar dibawah. Selanjutnya pilih Tools» Quick add» dan pilih MongoDB (versi mongodb-4 sesuai dengan versi di Laragon).
Baca juga: tips & triks Install PostgreSQL
Langkah-2. Pada gambar dibawah merupakan proses instalasi mongodb versi 4, untuk selanjutnya ditunggu beberapa saat sampai proses instalasi selesai.
Langkah-3. Setelah selesai proses instalasi mongodb versi 4, selanjutnya lakukan pengaturan variabel lingkungan (environment variabel) tujuannya agar mongodb dapat dijalankan dari (terminal/console/dosprompt) tanpa mengubah posisi folder, seperti pada gambar dibawah intinya salin folder C:\laragon\bin\mongodb\mongodb-4.0.3 ke variabel lingkungan, detailnya buka tutorial Bahasa Python disini.
Langkah-4. Jalankan service mongodb, langkahnya seperti gambar dibawah ini
selanjutnya layar akan menampilkan mongodb running dengan port, sbb:
BAGIAN DUA: Administrasi Database MongoDB, dan langkah kerjanya, sbb:
Langkah-1. Aktifkan terminal laragon, selanjutnya ketik mongod tekan enter. Perlu diperhatikan, jika port-27017 dalam kondisi running atau starting mongoDB sudah dapat dioperasikan.
Langkah-2. Untuk memulai mengoperasikan database MongoDB, ketik mongo selanjutnya tekan enter, sbb:
Langkah-3. Membuat database dbtest, menambah record dengan jenis="Database" dan nama_database="MongoDB", sbb:
Catatan:
> use dbtest, perintah untuk menciptakan database dbtest.
> db.dbtest.insert({"Database":"MongoDB"}), perintah untuk menambah data.
> show dbs, perintah untuk menampilkan database.

Penutup
Sekian tips & triks Cara Instalasi MongoDB melalui aplikasi Laragon serta mengaktifkan dan mengoperasikan database mongoDB, dengan kesimpulan bagaimana? susah atau sangat mudah walaupun bagi pemula dan kira-kira waktu yang dibutuhkan 20-25 menit. Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat. Salam.
I Ketut Darmayuda
I Ketut Darmayuda I Ketut Darmayuda

Posting Komentar untuk "Tips & Triks - Belajar MongoDB bagi Pemula Cara Install dan Mangaktifkan"

crossorigin="anonymous">